-->

Manfaat Kimia Bagi Kehidupan Manusia


Pernahkan kita pikirkan bahwa kita hidup dengan bermacam-macam unsur-unsur kimia??, kita dikelilingi oleh bahan-bahan kimia yang selalu ada di sekitar kita, cuman kita g pernah merasakan itu, cuman kita nikmati saja seperti angin lalu. Nah tiba saatnya kita harus memikirkan keanekaragaman unsur-unsur kimia itu, pikirkan dan pikirkan.

Adakah satu detik saja dalam hidup kita tanpa menggunakan bahan kimia, kita tidak akan pernah hidup tanpa berinteraksi dengan bahan-bahan kimia, setiap detik kita menghirup bahan-bahan kimia.

Kimia tidak berkaitan dengan dunia mistik (magic) atau ilmu sihir seperti yang digambarkan dalam film-film bertema sihir, seperti film Harry Potter. Film tersebut menampilkan seorang tukang sihirmencampur beberapa larutan berwarna didalam sebuah tungku yang dipanaskan.kemudian muncullah sosok makhluk aneh dan mengerikan dari campuran tersebut. dalam ilmu kimia, tidak dikenal adanya unsur-unsur mistik seperti itu. yang ada hanyalah hasil pengamatan ilmiah dan eksplorasi gejala-gejala alam serta interprestasinya dalam bentuk teori-teori atau hukum-hukum kimia.

Kimia hanya terkait dengan molekul-molekul yang disusun oleh atom-atom dari unsur-unsurnya dan susunan mereka menjadi sistem material atau biologi dengan kompleksitas yang muncul padanya, tetapi justru dari kekomplekan itulah akan mendorong seseorang lebih mengenal alam dan penciptanya. dengan mengamati keanehan-keanehan yang timbul dari proses terbentuknya senyawa-senyawa kimia, akan timbul kesadaran dari hati. Tidak mungkin suatu senyawa terbentuk dengan sendirinya atau beberapa atombergerak sendirimembentuk senyawa tertentu. pastilah ada zat mahacerdas yang mengatur dan dan memberikan energi kepada atom-atom tersebut untuk saling bergabung membentuk senyawa tertentu.
 
Kedudukan ilmu kimia di antara ilmu sains
Ilmu kimia memiliki kedudukan yang sangat istimewa di bandingkan ilmu sains lain, seperti biologi, fisika, astronomi, dan geologi. Tahukah kamu mengapa ilmu kimia memiliki kedudukan istimewa di bandingkan dengan ilmu sains lain? jawabannya adalah tidak lain karena ilmu kimia memiliki peranan yang sangat besar dan penting, bahkan melebihi ilmu sainslainnya.Ilmu kimia selalu menjiwai dan mewarnai ilmu-ilmu sains lainnya.tidak ada satu pun ilmu sains yang berdiri sendiri tanpa sedikit pun bergantung pada ilmu kimia.oleh karena itu,ilmu kimia menduduki kedudukan yang istimewa,bahkan ilmu kimia sekarang ini dikenal sebagai pust ilmu sains(central sciencies).hebat,bukan? Dibawah ini adalah aplikasi ilmu kimia dalam kehidupan :

Bidang kedokteran dan farmasi
Ilmu kimia diperlukan untuk mengatasi berbagai kasus,seperti uji kesehatan laboratorium, pembuatan alat cuci darah, pembuatan materi sintetis pengganti tulang serta pembuatan obat-obatan.

Bidang Geologi
Ilmu kimia diperlukan untuk penelitian jenis dan komposisi materi dalam batuan dan mineral

Bidang Pertanian
Ilmu kimia digunakan untuk pembuatan berbagai macam pupuk dan pestisida atau pembasmi serangga.

Bidang Industri
Ilmu kimia berperan dalam pembuatan serat sintetis sebagai pengganti kapas, wool dan sutera alam yang produksinya semakin tak tercukupi

Bidang Sosial
Ilmu kimia juga dapat membantu dalam perekonomian, buktinya dalam pembuatan alat tukar menukar atau uang, dalam pembuatan uang diperlukan bahan-bahan kimia tentunya.

Masih banyak bidang lain yang masih menggunakan bahan-bahan kimia tentunya.


Sumber :http://zeanchemistry.blogspot.com/2009/04/keanekaragaman-dunia-kimia.html

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar